Bergabungnya
Garuda Indonesia dalam aliansi semakin memperluas jangkauan penerbangan global
SkyTeam sekaligus memperkuat posisi SkyTeam dalam jaringan penerbangan
dunia.Pada 5 Maret 2014 Aliansi global SkyTeam pada secara resmi menyambut Garuda Indonesia sebagai
anggota ke-20 sekaligus sebagai maskapai kedua dari Asia Tenggara yang
bergabung dengan SkyTeam. Keanggotaan Garuda Indonesia dalam SkyTeam
menambahkan Jakarta sebagai pintu gerbang alternatif dari dan menuju Asia
Tenggara serta 40 destinasi baru yang dilayani Garuda ke dalam jaringan
penerbangan global SkyTeam.
“Bergabungnya Garuda dengan aliansi SkyTeam
akan memudahkan para pengguna jasanya akan akses layanan jaringan penerbangan
ke sebanyak 1,064 kota tujuan di seluruh dunia yang dilayani maskapai-maskapai
anggota SkyTeam, yang mencakup lebih dari 90% arus lalu lintas penerbangan
dunia,” ujar Managing Director SkyTeam Michael Wisbrun. “Keanggotaan Garuda
Indonesia dalam SkyTeam tidak hanya memperkuat posisi SkyTeam di wilayah Asia
Pasifik, tetapi juga menghadirkan dunia kepada para penumpang Garuda Indonesia
sk 58ekaligus memberikan akses bagi sebanyak 588 juta penumpang global ke
Indonesia.
“Di samping itu, keanggotaan Garuda Indonesia
dalam aliansi global sejalan dengan komitmen perusahaan untuk terus
meningkatkan layanan kepada para pengguna jasa, dengan menghadirkan lebih
banyak pilihan destinasi dan pengalaman terbang yang lebih nyaman. Di saat
bersamaan, masuknya Garuda dalam aliansi akan semakin mengukuhkan posisi
Indonesia di peta industri “air travel” dunia, sekaligus memperkuat reputasi
Garuda Indonesia sebagai "World Class Airline “ dan setara dengan
penerbangan terkemuka lainnya global.
“Dengan
bergabungnya Garuda Indonesia ke aliansi global SkyTeam, maka para pengguna
jasa Garuda Indonesia akan dapat terbang lebih nyaman ke 1,064 destinasi
SkyTeam di 178 negara melalui 15,723 frekuensi penerbang per hari serta dapat
mengakses 564 lounges terbaik di seluruh dunia. Garuda Indonesia juga akan
dapat mengakses 588 juta pengguna jasa SkyTeam, termasuk diantaranya 189 juta
anggota Frequent Flyer maskapai anggota aliansI Sky Team.
Garuda
Indonesia sekarang dapat menawarkan layanan “Garuda Indonesia Experience”
kepada konsumen global untuk mendapatkan pengalaman perjalanan yang lebih,
bersamaan dengan menempatkan Indonesia dalam peta industri penerbangan dunia.
Selain itu, menjadi anggota dari SkyTeam akan menguatkan reputasi Garuda
Indonesia sebagai “World-Class Airline”, dan setara dengan maskapai global.
Garuda Indonesia dengan bangga menghubungkan jaringan global SkyTeam kepada
salah satu perekonomian terbesar di Asia Tenggara melalui hub di
Jakarta,Denpasar, Makasar,Medan, Surabaya dan Balikpapan
Garuda
Indonesia melayani penerbangan ke 64 destinasi di seluruh dunia melalui hub di
Jakarta, Denpasar, Makassar, Medan, Surabaya, dan Balikpapan, termasuk 44
tujuan domestik di sepanjang gugusan kepulauan Indonesia, yang merupakan salah
satu pusat pertumbuhan ekonomi terbesar di Asia Tenggara.
Para
pengguna jasa maskapai penerbangan anggota SkyTeam dari seluruh benua akan
mendapatkan akses yang lebih mudah ke destinasi-destinasi tujuan bisnis dan
wisata yang dilayani oleh Garuda bersama-sama dengan maskapai anggota lainnya
melalui layanan penerbangan nonstop dari Jakarta ke enam hub SkyTeam di Seoul,
Guangzhou, Beijing, Shanghai, Taipe, dan Amsterdam.
Selain
itu, keanggotaan Garuda Indonesia dalam SkyTeam juga memperkuat jaringan
penerbangan SkyTeam di Australia melalui layanan penerbangan langsung Garuda ke
Brisbane, Melbourne, Perth, dan Sydney, serta di Jepang melalui layanan
penerbangan Garuda ke Haneda Tokyo dan Narita Tokyo. Lebih lanjut, Garuda pada
tahun ini juga akan meningkatkan layanan penerbangannya ke Eropa dengan membuka
rute penerbangan Jakarta – London.
Sebagai bagian dari persyaratan bergabung
dengan SkyTeam, Garuda telah mengimplementasikan berbagai initiative
customer-focused dari SkyTeam, antara lain layanan SkyPriority – yaitu layanan
prioritas di bandara terhadap para mengguna jasa “Elite Plus” , penumpang First
Class dan Business Class di seluruh dunia – yang telah dilaksanakan di lebih
dari 900 bandara di dunia.
Dengan berlaku efektifnya keanggotaan Garuda
di SkyTeam, maka seluruh penumpang anggota frequent flyer Garuda dapat meraih
dan mengklaim poin mileage ketika melakukan perjalanan dengan penerbangan yang
dioperasikan oleh maskapai-maskapai anggota SkyTeam. Sebaliknya, para penumpang
anggota frequent flyer seluruh maskapai anggota SkyTeam juga dapat meraih dan
mengklaim poin mileage ketika melakukan penerbangan dengan Garuda Indonesia.